Kamis, 04 Desember 2014

Pertemuan TP PKK & Dharmawanita

Pertemuan Bulan Desember

Pertemuan Bulan Desember

Pertemuan Bulanan TP PKK & Dharmawanita Persatuan



     Bertempat di Aula Pendopo Kantor Kecamatan Suak Tapeh, pada hari Kamis (04/12/14) Ketua TP PKK Kecamatan Suak Tapeh Yurieka Dedi Antoni, SE membuka acara pertemuan ibu-ibu PKK se-Kecamatan Suak Tapeh. Acara ini rutin dilakukan setiap bulannya, guna untuk membahas program Pokok PKK.

     Selain pertemuan TP PKK, ditempat yang sama juga berlangsung pertemuan ibu-ibu Dharmawanita Persatuan Kecamatan Suak Tapeh. Kegiatan ini dilaksanakan untuk mempererat tali silaturahmi antar Desa dalam Kecamatan Suak Tapeh baik yang tergabung dalam TP PKK maupun yang terhimpun dalam Dharmawanita Persatuan.

Senin, 17 November 2014

Motto dan Janji Layanan

MOTTO

"KEPUASAN ANDA MERUPAKAN KEBERHASILAN KAMI"


JANJI LAYANAN
  1. Menyapa dengan sopan santun;
  2. Memberi pelayanan dengan mudah, cepat, tepat dan akurat;
  3. Memberi informasi dan saran secara benar dan transparan;
  4. Menerima kritik dan saran.

Visi dan Misi Kecamatan Suak Tapeh

VISI
"TERWUJUDNYA MASYARAKAT KECAMATAN SUAK TAPEH ADIL DAN AMANAH"


MISI
  1. Mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik dan bertanggungjawab dengan mengoptimalkan pemanfaatan potensi daerah;
  2. Mewujudkan pemerintahan yang efektif, bersih dan demokratis melalui penyelenggaraan pemerintah yang profesional, aspiratif, partisipatif dan transparan;
  3. Meningkatkan mutu pelayanan yang prima terhadap masyarakat;
  4. Meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang handal dan berkompeten;
  5. Meningkatkan kualitas manusia yang beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa.

Jadwal acara


NO
HARI/WAKTU
TEMPAT
ACARA
1.
Kamis, 04 Desember 2014 / 14: WIB
Aula/Pendopo Kantor Kecamatan Suak Tapeh
Pertemuan Bulanan TP PKK dan Dharmawanita
2.
Senin, 08 Desember 2014 / 09:00 WIB
Aula/Pendopo Kantor Kecamatan Suak Tapeh
Proses Lelang Lebak Lebung

Penanaman Pohon Penghijauan

    
Pada hari Selasa, 18 November 2014 terdapat aktifitas yang tidak seperti biasanya dihalaman Kantor Kecamatan Suak Tapeh, Plh. Sekcam Sudirman, S.Sos beserta Kasi Yanmum dan Kasubbag Umum dan perlengkapan berikut beberapa Staf Kecamatan melakukan penanaman pohon penghijauan diseputaran halaman perkantoran dan didepan halaman rumah dinas camat.
     Menurut Plh. Sekcam Sudirman, S. Sos, hal ini dilakukan berdasarkan inisiatif dari Camat Suak Tapeh Dedi Antoni, S. Sos., M.Si yang cukup prihatin dengan keadaan lingkungan seputaran perkantoran Kecamatan Suak Tapeh yang belum ada pohon penghijauan, maka beliau tak segan untuk membelikan bibit pohon untuk ditanam dihalaman depan kantor.
     Masih menurut Plh. Sekcam, Sudirman, S.Sos, bibit yang dipilih ialah pohon mangga, pohon mangga dipilih karena dapat memberi  beberapa keuntungan, selain sebagai pohon penghijauan yang bisa menciptakan lingkungan yang rindang dan asri juga dapat menghasilkan buah yang dapat dimanfaatkan untuk pegawai kantor ataupun masyarakat sekitar
    Diharapkan kedepan, ada pihak yang dapat menyumbangkan bibit pohon untuk penghijauan dilingkungan perkantoran Kecamatan Suak Tapeh.

Senin, 10 November 2014

Struktur Organisasi

Kecamatan Suak Tapeh dipimpin oleh seorang Camat,dan dibantu oleh Sekretaris Camat yang di bawahnya terdiri dari Kasubbag Umum dan Perlengkapan, Kasubbag Kepegawaian, Kasubbag Keuangan dan terdapat Lima Kasi, yaitu Kasi Pemerintahan, Kasi PMD, Kasi Kessos, Kasi Tramtib dan Linmas serta Kasi Pelayanan Umum

Alamat

Komplek Perkantoran Kecamatan Suak Tapeh
Jln. Pangkalan Balai - Betung No. 01 Lubuk Lancang Kab. Banyuasin
Provinsi Sumatera Selatan Kode Pos 30753

Sejarah Singkat

Kabupaten Banyuasin merupakan bagian dari Provinsi Sumatera Selatan, Kabupaten Banyuasin terdiri dari 19 Kecamatan dan salah satunya adalah Kecamatan Suak Tapeh. Kecamatan Suak Tapeh berdiri berdasarkan Perda No 4 Th 2011 Tanggal 13 Januari 2011, yang merupakan hasil pemekaran dari Kecamatan Betung dan Banyuasin III dengan Luas wilayah ± 32.970 Ha / ± 329,70 KM. Dengan batas wilayah sebagai berikut :

1. Sebelah Utara berbatasan dengan Kecamatan Pulau Rimau
2. Sebelah Timur berbatasan dengan Kecamatan Tanjung Lago
3. Sebelah Selatan berbatasan dengan Kecamatan Banyuasin III
4. Sebelah Barat berbatasan dengan Kecamatan Betung

Jarak Ibu Kota Kecamatan dengan pusat Pemerintahan Kabupaten Banyuasin ± 10,5 KM
Jarak Ibu Kota Kecamatan dengan Ibu Kota Provinsi Sumatera Selatan ± 57 KM

Kecamatan Suak Tapeh terdiri dari 11 Desa sebagai berikut :
1. Desa Lubuk Lancang;
2. Desa Sukaraja;
3. Desa Talang Ipuh;
4. Desa Air Senggeris;
5. Desa Durian Daun;
6. Desa Bengkuang;
7. Desa Biyuku;
8. Desa Tanjung Laut;
9. Desa Meranti;
10. Desa Rimba Terab;
11. Desa Sedang.

Selasa, 14 Oktober 2014

Jenis Pelayanan

KASI PEMERINTAHAN
1. Pengadministrasian Kependudukan:
    a. Pembuatan Surat Pengantar Kartu Keluarga;
    b. Pembuatan Surat Pengantar KTP;
    c. Pembuatan Surat Pengantar Akte Kelahiran;
    d. Pembuatan Surat Pengantar Pindah Datang Penduduk (WNI/WNA)
2. Administrasi Pemerintahan
    a. Legalisasi SPHAT;
    b. Legalisasi PH.

KASI PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DESA (PMD)
1. Pembinaan administrasi Desa;
2. Menyelenggarakana pemilihan Kepala Desa dan BPD;
3. Memfasilitasi proses penyaluran dana Bangub dan DID;
4. Monitoring dan evaluasi penyaluran dana Bangub dan DID.

KASI KESEJAHTERAAN SOSIAL
1. Penyaluran Raskin;
2. Memfasilitasi masalah sosial dalam masyarakat.

KASI TRAMTIB DAN LINMAS
1. Memberikan rekomendasi untuk pengurusan izin dunia usaha (industri/jasa/galian C, dll)
2. Melakukan pembinaan Linmas

KASI PELAYANAN UMUM
Memberikan pelayanan pengadministrasian kantor.